Menyambut hari bumi, Yayasan Pendidikan SMK Wikrama di Jalan Raya Tajur Kecamatan Bogor Timur Kota Bogor menanam 2000 pohon produktif di kawasan Sungai Cibalok hingga pintui Tol Ciawi Rabu (4/5).
Aksi bertema “Dari Wikrama untuk bumi” ini dilandasi oleh keprihatinan akan semakin rusaknya sungai Cibalok menuju sungai Ciliwung yang terus mendangkal akibat erosi, pembuangan sampah yang tidak tepat serta berkurangnya debit air.
Kepala Sekolah SMK Wikrama, Ir. Itasia Sulvianti M.Si mengatakan, penanaman 2000 pohon itu, sebagai bentuk kepedulian siswanya terhadap kondisi alam yang sedang merosot akibat semakin kurangnya kepedulian masyarakat.
Diakui Itasia, keberhasilan sekolahnya menyandang gelar sekolah Adiwiyata, juga karena peran media massa yang terus mempublikasi kegiatan bertema lingkunhgan yang dilakukan pihaknya.
“Pemkot Bogor, BPDAS, Kementrian Kehutanan RI, Rimbawan Muda Indonesia (RMI) dan media massa, adalah bagian yang tidak terpisahkan dari Yayasan Wikrama. Karena merekalah, kami bisa berdiri seperti sekarang dan menjadi sekolah berbasis lingkungan yang predikatnya tidak didapat sekolah lain,” ungkapnya.
0 comments:
Posting Komentar